Lantai beton ekspos sudah seringkali digunakan terutama untuk bangunan – bangunan dengan gaya desain industrial. Lantai beton ekspos digunakan dan menjadi opsi paling utama karena lantai beton ekspos memiliki durabilitas yang sangat tinggi, sehingga para pemilik bangunan tidak perlu khawatir lantai akan menjadi rusak apabila menopang barang -barang pabrik yang berat. Kekuatannya tidak bisa ditemukan pada jenis lantai apapun dan membuatnya menjadi tahan lama tanpa harus bingung untuk menggantinya kembali dengan yang baru.
Lantai beton ekspos juga termasuk ke dalam salah satu opsi lantai yang sangat ramah lingkungan. Karena pembuatan lantai beton ekspos sangat meminimalisir adanya sampah maupun pecahan yang terbuang begitu saja apabila aterjadi kesalahan dalam pengaplikasinnya.
Lantai beton ekspos ini pun di aplikasikan pada area kawasan industrial dan pergudangan yaitu Kutawaringin Industrial Park. Lantai beton ekspos dengan kualitas beton yang mampu menahan beban hingga 225 kilogram per meter persegi, sangat mendukung untuk dapat menopang barang – barang pabrik yang memilki kapasitas beban yang berat. Sehingga para pemilik pergudangan tidak perlu merasa khawatir dalam menyimpan persediaan barang di dalam pergudangan maupun distribusi logistik.